Usia hidup kupu-kupu rata-rata singkat. Apa mungkin ketika aku sudah melalui fase "kupu-kupu", menjadi indah dan bebas, hanya terjadi sebentar?
Mungkin saja perjalanan hidup tidak hanya melalui satu metamorfosis tapi berkali-kali. Reinkarnasi tanpa mengalami kematian. Ibarat ya hidup itu ada pasang surutnya. Ada saat menjadi telur, ulat, kepompong, atau kupu-kupu.
Menjadi telur di saat memulai sesuatu yang baru. kosong.
Kemudian menjadi ulat yang memakan semua daun (ilmu dan pengalaman). terjun bebas.
Kepompong adalah masa suram, perenungan yang tajam. Intropeksi diri.
Nah keputusan kita lah yang akan membuat hidup menjadi kupu-kupu atau tetap bertahan menjadi kepompong.
Keindahan sayapnya juga bergantung kepada sebesar apa kita mengambil keputusan dan rasa syukur yang tercipta.
Lalu kembali kita harus mengambil keputusan, untuk mengeluarkan hasil (telur). Untuk belajar lagi.
0 komentar:
Posting Komentar